Jelaskan Pengertian Berbaik Sangka Atau Husnudzon? Ini Jawabannya



Dalam hidup ini tidak jarang kita menemukan orang yang baik dan orang tidak buruk, orang yang berbaik sangka dan juga orang yang berburuk sangka. Memang pikiran tersebut terkadang sulit untuk dihindarkan, karena sudah menjadi hal yang melekat bagi manusia untuk memikirkan sesuatu tentang apa yang terjadi dibalik apa yang disaksikan oleh mata.

Namun beberapa orang justru lebih berpikiran atau bersangka jelek atau buruk terhadap kondisi yang dialami oleh objek yang diamati. Apalagi saat ini, manusia kebanyakan lebih berpikir negatif terhadap sesuatu dibandingkan untuk berpikiran positif.

Sebab pikiran manusia pada umumnya lebih tertarik jika sesuatu tersebut bertolak belakang dengan kebaikan yang ada atau yang dipahami pada umumnya. Walaupun demikian, tetap saja berburuk sangka pun tidak bisa dibiarkan begitu saja.

Hal itu karena dalam Islam merupakan hal yang dilarang dan berbaik sangka adalah hal yang paling diutamakan. Sebab dalam Islam adalah sumber dari pendidikan akhlak terpuji kepada Allah. Nama lain dari berbaik sangka disebut dengan sikap husnuzan dalam Islam.



Sikap berbaik sangka atau husnuzan sangatlah penting dalam menjalani hidup ini sebab tak jarang manusia akan bersinggungan dengan manusia lainnya. Selain itu, hampir setiap manusia tidak dapat hidup sendiri olehnya itu dirinya harus menjalani hubungan dengan manusia lainnya.



Salah satu upaya agar dapat menjalani hubungan dengan manusia lainnya adalah dengan berbaik sangka atau husnuzan. Apalagi bagi kalangan umat Islam, Husnuzan atau berbaik sangka adalah sikap yang dimiliki umat Islam.



Namun, banyak yang belum mengetahui hikmah dan manfaat husnuzan kepada Allah. Padahal sudah terang-terangan bahwa manusia harus menjalanin hubungan baik dengan sesamanya sebagaimana dalam dalam firman Allah QS. Al-Hujurat Ayat 10:

Orang-orang beriman itu sesungguhnya bersaudara. Sebab itu damaikanlah (perbaikilah hubungan) antara kedua saudaramu itu dan takutlah terhadap Allah, supaya kamu mendapat rahmat.” (QS. Al-Hujurat Ayat 10).

Selain itu apabila melihat dari manfaat dan hikmah berbaik sangka dan husnuzan terdapat beberapa hikmah dan manfaat yang bisa didapatkan seperti mendorong manusia untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Husnuzan juga bermanfaat karena membuat manusia untuk berusaha dan beramal yang dengan itu semua bisa membuat ketenangan jiwa dan ketentraman hidup karena jauh dari konflik yang terjadi dan membuat kita untuk menerapkan ajaran yang benar serta menghindari keretakan hubungan

Jelaskan Pengertian Berbaik Sangka Atau Husnuzan

Secara umum yang dimaksud dengan Pengertian berbaik sangka atau Husnuzan adalah salah satu sikap yang harus dimiliki umat Islam tak hanya kepada manusia dan kepada Allah dimana baik mental dan cara pandang melihat sesuatu secara positif atau dari sisi positif.

Sedangkan secara istilah, husnuzan bisa dimaknai sebagai berbaik sangka terhadap segala ketentuan dan ketetapan Allah yang diberikan kepada manusia.

Secara umum, yang dimaksud dengan pengertian husnuzan menurut bahasa berasal dari lafal bahasa Arab ‘husnun’ yang artinya baik dan ‘adzzhonnu’ yang artinya prasangka. Kata husnuzan berarti prasangka baik yang merupakan lawan dari su’udzan atau prasangka buruk.

Demikianlah informasi mengenai topik yang berjudul Jelaskan Pengertian Berbaik Sangka Atau Husnudzon? Ini Jawabannya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *