Perahu Kertas Bisa Berlayar Jika Diapungkan – Perahu yang terbuat dari kertas dan bisa mengapung di atas air, banyak dikagumi oleh anak-anak.
Penulis sewaktu kecil juga sering memainkan perahu kertas baik itu disungai, dilaut ataupun digot didepan rumah.
Apalagi ketika musim hujan tiba, permainan mengapungkan perahu kertas di air adalah yang bagi kita saat itu adalah sangat menyenangkan dan menggembirakan.
Membuat perahu kertas dapat mengapung lama merupakan kebanggan tersendiri. Walaupun permainan mengapungkan perahu kertas ini tidak diperlombakan seperti permainan anak kecil lainnya,
Akan tetapi permainan ini ketika ternyata perahu kertas kita yang paling lama bertahan membuat kita lebih baik dari pada anak-anak yang lain dalam membuat perahu kertas.
Olehnya itu, tidak salah apabila bermain perahu kertas yang mengapung itu dikategorikan atau disebut sebagai permainan yang biasa ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.
Terkadang, apabila penulis melihat anak-anak bermain perahu kertas tersebut, seakan penulis kembali dalam masa kecil yang begitu indah, begitupun saat menuliskan informasi ini.
Namun, pernahkah kita semua berpikir bahwa mengapa perahu kertas bisa berlayar ketika diapungkan?.
Bagi yang pernah bertanya seperti ini, dapat disebutkan bahwa pemikiran anda apalagi masa kecil merupakan pertanyaan yang cerdas, sebab bagi penulis sendiri tidak pernah untuk berpikir akan bertanya demikian.
Mempelajari pertanyaan mengapa perahu kertas bisa berlayar ketika diapungkan? sebenarnya sangatlah mudah sebab faktor utamanya adalah arus air dan daya ampungnya.
Walaupun perahu kertas terbuat dari material padat, namun faktanya perahu kertas dapat mengapung dan bahkan berlayar di atas permukaan air.
Ketika dipelajari dengan lebih cermat hal ini dapat mengajarkan kita tentang daya apung benda.
Mengapa Perahu Kertas Bisa Berlayar Jika Diapungkan?
Jawaban sederhana dari pertanyaan ini bahwa perahu kertas dapat terapung pada dasarnya ialah “perahu kertas sangat ringan olehnya itu dapat mengapung dalam air”. Sedangkan mengapa perahu kertas bisa berlayar saat terapung? sebab mengikuti arus air dan angin yang membuat dapat bergerak.
Merujuk dalam bahasa ilmiah, mengapa perahu kertas bisa berlajar jika diapungkan sebab perahu kertas mempunyai massa jenis yang lebih rendah daripada air atau cairan tempat perahu itu diapungkan.
Tidak hanya tentang perahu kertas saja apabila diapungkan akan berlayar melainkan benda apapun dapat berlajar dan mengapung.
Syaratnya sangatlah sederhana yaitu memiliki massa jenis benda lebih kecil daripada cairan tempat benda tersebut diletakkan.
Demikianlah jawaban mengenai Mengapa Perahu Kertas Bisa Berlayar Jika Diapungkan? Ini Jawabannya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.