Selain sebagai makhluk sosial, manusia juga merupakan makhluk ekonomi. Hal itulah mengapa setiap harinya, manusia tidak akan lepas dari permasalahan ekonomi yang juga menjadi dasar permasalahan manusia pada umumnya. Sebagaimana diketahui bahwa inti dari problem ekonomi yang dihadapi oleh manusia adalah dimana alat pemuas kebutuhan yang terbatas namun kebutuhan manusia yang tidak terbatas.
Hal itu sehingga tidak terdapat keseimbangan antara kebutuhan dan juga alat pemuas. Hal yang menyebabkan mengapa kebutuhan manusia bisa tidak terbatas disebabkan oleh beberapa faktor utama dalam hal ini adalah lingkungan alam, hawa dan iklim, kebudayaan, pembawaan diri seseorang, adat istiadat dll. Kebutuhan hidup yang semata-mata ditentukan oleh diri sendiri umumnya bersifat ekonomis.
Sebagai makhluk ekonomi hal yang melandasi pemikiran manusia sudah semestinya adalah pemikiran rasional, olehnya itu dalam hal tindakan ekonomi yang dilakukan oleh manusia akan bersifat rasional. Maksud dari hal ini adalah manusia dapat mengetahui kebutuhan mana yang lebih utama dan yang mesti didahulukan dan yang ditanggalkan atau dikesampingkan terlebih dahulu.
Manusia dengan mudah mampu membedakan mana pilihan yang terbaik dan juga yang buruk bagi kelangsungan hidupnya. Selain dari pada itu, bisa juga disebutkan bahwa manusia mengetahui dan mempertimbangkan mengenai pengorbanan yang dilakukan dengan pengorbanan yang didapatkan.
Daftar Isi
Jelaskan Pengertian Tindakan Ekonomi?
Secara umum yang dimaksud dengan Pengertian Tindakan Ekonomi adalah segala usaha atau tindakan yang dilandasi oleh pilihan yang paling baik dan paling menguntungkan, dilakukan manusia untuk memenuhi ketidakseimbangan antara kebutuhan yang tidak terbatas baik itu kebutuhan jasmani maupun rohani dengan pertimbangan yang baik berdasarkan skala prioritas untuk mencapai kemakmuran.
Sedangkan apabila mengutip dari pendapat para ahli dalam hal ini adalah pandangan scott, bahwa yang dimaksud dengan tindakan ekonomi adalah refleksi langsung dari moral ekonomi yaitu manusia bertindak sebatas tidak keluar dari etika subsistensi. Tindakan ekonomi dilakukan karena adanya keterbatasan sarana pemenuhan kebutuhan. Kebutuhan adalah keinginan manusia yang menuntut untuk dipenuhi.

Karena keterbatasan inilah, manusia harus memilih kebutuhan mana yang pemenuhannya harus didahulukan serta kebutuhan mana yang sesuai dengan kemampuan. Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa pengertian dari pada tindakan ekonomi adalah tindakan memilih diantara berbagai alternatif penggunaan dengan mempertimbangkan tentang untung-ruginya dari pilihan-pilihan yang akan diambil.
Tujuan Tindakan Ekonomi Adalah?
Berdasarkan dari penjelasan diatas maka dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan tujuan tindakan ekonomi itu sendiri adalah:
Untuk dapat membedakan kualitas dan harga barang dan jasa. Yang tujuannya untuk bisa membedakan barang atau jasa yang dibutuhkan dan yang tidak dibutuhkan. Sehingga mampu dalam memprioritaskan kebutuhan hidup.

Membahas mengenai tindakan ekonomi itu sendiri terbagi atas dua bagian yaitu ada yang disebut dengan tindakan ekonomi rasional dan ada juga yang disebut dengan tindakan ekonomi irasional. Seperti apasih yang dimaksud dengan tindakan ekonomi rasional dan irasional itu?
Pengertian Tindakan Ekonomi Rasional Adalah?
Secara umum yang dimaksud dengan pengertian tindakan ekonomi rasional adalah setiap tindakan yang dilandasi oleh pilihan yang paling baik dan paling menguntungkan. Contohnya adalah dengan menyusun daftar belanja dimana makanan selalu ditempatkan kebutuhan utama dibandingkan kebutuhan elektronik.
Selain itu bisa juga mengambil contoh para eksportir pakaian dan sepatu yang lebih memilih menggunakan kapal dibandingkan pesawat sebab kapal lebih banyak mengangkut dan biaya pengiriman murah.
Pengertian Tindakan Ekonomi Irasional Adalah?
Sedangkan yang dimaksud dengan pengertian tindakan ekonomi rasional adalah setiap tindakan yang tidak dilandasi pilihan yang paling baik dan paling menguntungkan. Contohnya adalah menjual barang dengan harga yang lebih rendah dibandingkan dengan ongkos produksinya. Walaupun bertujuan agar produknya laku terjual namun ternyata usaha itu tidak bisa bertahan lama sebab mengalami kerugian.
Demikianlah informasi mengenai topik yang berjudul Jelaskan Pengertian Tindakan Ekonomi? Ini Arti, Tujuan & Contohnya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.