Ini Proses Terbentuknya Batu Bara? Ini Asal Muasalnya



Sebagai negara yang kaya akan sumber daya alam yang tersebar ke pelosok di Indonesia membuat negara Indonesia menjadi negara yang menarik banyak orang untuk datang ke negara ini. Selain kaya karena keindahannya, Indonesia juga kaya akan sumber daya energi seperti minyak bumi, batu bara dan gas alam.

Berbicara ketiga energi ini adalah energi yang paling menarik perhatian banyak orang dan bahkan banyak negara di luar sana. Apalagi berbicara soal batu bara di Indonesia yang melimpah ruah.

Contoh daerah di indonesia penghasil batu bara terbaik yang bahkan banyak di ekspor adalah Aceh Barat, Sawahlunto (Sumbar), Tanjung Enim (Sumsel), Sorong (Papua) dan Kota Baru (Kalsel).

Batu bara adalah energi yang sumbernya berasal dari bahan bakar fosil. Bahan bakar ini berfungsi menjadi pembangkit listrik. Mendapatkan batu bara bisa didapatkan di penambangan dengan menggali ke dalam permukaan Bumi.



Namun tahukah anda seperti apasih itu proses terbentuknya batu bara? Sejalan dengan hal itu pada kali ini penulis akan membahas mengenai proses terbentuknya batu bara sebagaimana topik pada kali ini:



Proses Terbentuknya Batu Bara Adalah?

Ini Proses Terbentuknya Batu Bara? Ini Asal Muasalnya (Foto: Artikelsiana.com)
Ini Proses Terbentuknya Batu Bara? Ini Asal Muasalnya (Foto: Artikelsiana.com)

Pasti banyak orang yang berpikiran bahwa batu bara terbentuk dari batu. Ternyata pikiran tersebut keliru, sebab walaupun bernama batu bara bahannya bukan dari batu melainkan dari tumbuhan atau pohon yang tidak mengalami proses pembusukan sempurna. Akhirnya tumbuhan tersebut menjadi fosil tumbuhan yang membentuk sedimen organik.



Dalam proses pembuatannya pun tidak main-main sebab diketahui pembentukan batu bara ternyata sangat lama yakni selama periode karbon dimulai sekitar 300 juta tahun yang lalu saat Bumi ditumbuhi seperti pakis raksasa, pohon-pohon tinggi, dan tumbuhan purba lainnya.

Saat tumbuhan itu mati, tumbuhan akan jatuh dan diurai oleh mikroorganisme. Berdasarkan dari Minner Museum diketahui dalam proses pembentukan batu bara terbagi 4 tahapan yaitu tahap gambut, tahap lignit, tahap bituminous coal dan tahap antrasit. Adapun penjelasan dari keempat tahap dari proses pembentukan batu bara itu adalah:

Ini Proses Terbentuknya Batu Bara? Ini Asal Muasalnya (Foto: Artikelsiana.com)
Ini Proses Terbentuknya Batu Bara? Ini Asal Muasalnya (Foto: Artikelsiana.com)

1. Tahap Gambut

Akibat tanaman mati sampai menumpuk (gambut) dengan lumpur dan keasaman tertentu sebelum diuraikan oleh mikroorganisme membuat oksigen tidak masuk ke dalam membuat pembusukan terhambat dan sebagian besar atom karbon tersimpan yang diketahui menjadi sumber energi.

2. Tahap Lignit

Dengan kondisi yang menumpuk itu membuat bagian bawah gambut ditekan begitu besar dari atas dan meningkatkan suhu dari gambut itu, akibat tekanan yang begitu besar membuat gambut tersebut membentuk batu bara muda yang disebut lignit. Lignit berwarna cokelat muda yang mengandung sekitar 35 persen karbon kering tanpa abu.

3. Tahap Bituminous Coal

Sedangkan apabila mencapai 80-an persen karbon maka akan disebut dengan bituminous coal atau batu bara lunak karena tekanan dan panas terus menerus.

4. Tahap Antrasit

Antrasit adalah batu bara yang keras, mengkilap, dan memiliki kadar karbon sangat tinggi yaitu sekitar 97 persen.

Demikianlah informasi mengenai topik yang berjudul Ini Proses Terbentuknya Batu Bara? Ini Asal Muasalnya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *