Pengertian Senam Aerobik, Sejarah, Manfaat Aerobik & Jenisnya



Pengertian Senam Aerobik, Sejarah, Manfaat Aerobik & Jenisnya – Apasih itu Senam Aerobik? Pengertian senam aerobik adalah serangkaian macam gerakan tertentu yang diiringi irama musik tertentu pula sehingga melahirkan ketentuan ritmis, kontinyuitas, dan durasi tertentu.

Telah disebutkan bahwa senam aerobik memiliki jenis-jenis gerakan sehingga diperlukan panduan untuk memulai senam aerobik.

Dengan mengikuti langkah-langkah yang terdapat dipanduan baik itu berupa buku, namun saat ini ada banyak video tentang senam aerobik.

Dengan mengikuti langkah yang terdapat dalam panduan itu, dengan contoh-contoh irama musik yang telah disediakan, maka definisi dan macam-macam manfaat dalam senam aerobik dapat dirasakan oleh butuh anda.



Sebab dengan melakukan gerakan Senam aerobik adalah mcara yang baik untuk mendapatkan tubuh ideal sebab dapat menurunkan berat badan. Hal itu lantaran dengan melakukan jenis senam ini dapat membantu membakar banyak kalori dalam tubuh kita.



Tentunya, manfaat ketika melakukan senam aerobik merupakan pilihan yang cocok bagi anda para wanita atau perempuan yang menginginkan lansing dan ideal. Apalagi masih banyak lagi menguntungkan bagi tubuh ketika melakukan senam aerobik.



Faktanya dapat kita saksikan bersama, ketika terdapat kontes senam aerobik atau olahraga senam aerobik yang biasanya digelar di lapangan atau gedung-gedung tertentu, kebanyakan diisi oleh para perempuan atau wanita.

Diketahui ketika melakukan senam aerobik dimana setiap bagian tubuh bekerja ketika melakukan senam ini. Walaupun terdapat jenis-jenis senam diluar sana dengan manfaat tertentu yang didapatkan.

Akan tetapi secara mendasar, senam aerobik adalah senam yang sangat sederhana atau murah meriah. Sebab dengan melakukan senam aerobik tidak membutuhkan peralatan khusus yang mahal.

Langkah aerobik sangat baik bagi tubuh pasalnya dapat bermanfaat dalam membantu meningkatkan koordinasi dan keseimbangan dalam tubuh.

Selain itu manfaat senam aerobik yang didapatkan oleh tubuh yang paling utama adalah membantu mengurangi lemak dan membakar kalori.

Diketahui, salah satu latihan aerobik yang paling mudah dan tentu biasa anda lakukan adalah Jalan cepat. Dengan melakukan aktifitas ini anda akan membantu mengurangi berat badan dan meningkatkan tingkat aktivitas tubuh.

Apalagi ketika melakukan salah satu jenis atau gerakan latihan aerobik ini, dengan tidak lupa melakukan gerakan lengan dan pinggul saat.

Langkah yang lebih cepat atau joging yang dilakukan secara terus menerus sangat bermanfaat. Tidak hanya jalan cepat saja salah satu dari jenis senam aerobik, melainkan ada banyak yang bisa kita cari, salah satunya adalah bermain skipping.

Dengan melakukan langkah-langkah dari jenis senam aerobik dapat bermanfaat bagi tubuh kamu sebab dapat dilakukan dimana saja dengan dampak apa saja bagi kebugaran tubuh anda.

Melihat manfaat dan kedalaman dalam senam aerobik, tahukah anda apa yang dimaksud dengan Senam Aerobik itu secara umum? Ketahui dulu, sebab dan asal muasal mengapa senam ini bisa sangat digemari yang dapat dilihat dibawah ini:

Pengertian Senam Aerobik, Sejarah, Manfaat Aerobik & Jenisnya (Foto: Artikelsiana.com)
Pengertian Senam Aerobik, Sejarah, Manfaat Aerobik & Jenisnya (Foto: Artikelsiana.com)

Pengertian Senam Aerobik

Secara etimologi, yang dimaksud dengan pengertian aerobik adalah berasal dari Yunani. Aerobik diketahui terdiri dari dua kata yaitu “aer” dan “bios”. Arti dari kata Aer adalah “udara”, sedangkan arti kata bios adalah “hidup”.

Melihat dua suku kata dan arti dari aerobik itu, maka secara terminologi yang dimaksud dengan definisi aerobik adalah hidup dalam udara.

Definisi Aerobik ini dapat menjelaskan bahwa seluruh proses dalam tubuh dapat berlangsung ketika terdapat oksigen, yang secara kolektif disebut dengan “metabolisme aerobik”.

Latihan aerobik adalah latihan yang menuntut oksigen tanpa menimbulkan hutang oksigen yang tidak terbayar. Latihan ini disebut “general endurance”.

Berdasarkan penjelasan singkat diatas, maka dapat disimpulkan bahwa secara umum pengertian senam aerobik adalah serangkaian gerak yang dipilih secara sengaja dengan cara mengikuti irama musik yang juga dipilih sehingga melahirkan ketentuan ritmis, kontinyuitas, dan durasi tertentu.

Sejarah Senam Aerobik

Dalam sejarah dan latar belakang lahir pertama kali munculnya senam aerobik diperkenalkan oleh Dokter bernama Dr. Kenneth H. Cooper.

Seorang dokter di Antonio rumah sakit angkatan udara di Texas ini memperkenalkan senam aerobik awalnya hanyalah suatu sistem latihan.

Disebut sebagai suatu sistem latihan itu dalam sejarah senam aerobik, karena pada sejarahnya hanya diperuntukkan atau difungsikan untuk membantu mencegah penyakit arteri koroner.

Saat membawa senam Aerobik, Dr. Kenneth H. Cooper mengungkapkan bahwa dengan melakukan senam aerobik dapat membuat tubuh untuk memompa O2 dan mengingkatkan denyut jantung dengan cara melakukan gerakan yang teratur dengan diiringi oleh musik.

Dengan menggerakan badan yang memakai lebih banyak oksigen. Hal itu dapat bermanfaat sebab dapat memaksa tubuh untuk memperbaiki sistemnya.

Tidak berlangsung lama dalam penemuan sistem latihan ini, Dr Kenneth H. Cooper menerbitkan sebuah buku untuk menjelaskan tentan sistem ini.

Barulah pada tahun 1968, orang yang dikenal Jackie Sorenson mengembangkan senam aerobik dengan serangkaian macam-macam gerakan yang dikenal sebagai senam aerobik untuk meningkatkan kebugaran kardiovaskular.

Dari perkembangan senam aerobik ditangan Jackie Sorenson mendapatkan daya tarik dari masyarakat Amerika Serikat dan banyak negara lain termasuk Indonesia dalam waktu yang singkat.

Hal itu ditandai dimana sejarah membuktikan pada tahun 1978, di Amerika Serikat terdapat peserta senam aerobik kurang lebih 6 juta dan berkembang menjadi 19 juta pada tahun 1987. Dari peminat yang begitu pesat, maka dapat dengan mudah melihat popularitas yang luar biasa dari senam aerobik di seluruh dunia.

Jenis-Jenis Senam Aerobik

Diketahui senam ini memakai peralatan, seperti bangku, kursi, tongkat, tali, pita, maupun bola. Penggunaan alat ini untuk menambah variasi, intensitas, dan volume latihan.

Alasan memakai irama musik adalah salah satu rangkaian panduan gerakan senam. Selain itu pemberi motivasi dan semangat. Adapun jenis-jenis dari senam aerobik, ialah:

  1. Low Impact Aerobics. Arti dari jenis senam ini adalah senam aerobik yang dilakukan dengan aliran gerakan ringan.
  2. Rockrobic. Sedangkan untuk jenis ini berarti senam aerobik dengan kombinasi gerakan aerobik ringan dan gerakan rock n roll.
  3. High Impact Aerobics. Yang dimaksud dengan jenis senam aerobik dalam hal ini High impact aerobics adalah senam aerobik yang dilakukan dengan aliran gerakan keras.
  4. Aerobic Sport. Yang dimaksud dengan Aerobik Sport ialah senam dengan kombinasi gerakan keras dan gerakan ringan serta gerakan kelentukan.
  5. Aerobic Dance. Arti dari Aerobik Dance adalah senam aerobik dengan kombinasi bentuk tarian yang indah.
  6. Discorobic. Penjelasan dari jenis senam ini ialah senam a dengan kombinasi antara gerakan aerobik aliran keras dan aerobik aliran ringan.

Manfaat Senam Aerobik

Sebagai salah satu olahraga yang populer dikalangan wanita dan perempuan. Membuat olahraga ini menjadi tanda tanya besar tentang niatan atau inisiatif para perempuan dan wanita melakukan senam aerobik.

Tidak dipungkiri, senam aerobik yang bermanfaat bagi tubuh dan kesehatan seperti mengurangi penyakit jantung, stroke, mengurangi resiko kesehatan seperti obesitas, tekanan darah tinggi, dan jenis kanker tertentu.

Diketahui bahwa senam ini memang cukup mengasyikkan dan sangat efektif untuk membuat kita berkeringat.

Terlebih lagi, di balik gerakan-gerakn lincah dan dinamis itu, senam aerobik ternyata mempunyai banyak sekali manfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Ini dia 12 manfaat senam aerobik yang bisa kamu dapatkan:

  • Mengembalikan Mood Dan Mengurangi Stres.
  • Menambah Stamina Tubuh.
  • Mengurangi Resiko Darah Tinggi.
  • Memperkuat Tulang Dan Sendi.
  • Meningkatkan Fungsi Jantung.
  • Menurunkan Berat Badan.
  • Membuat Panjang Umur.
  • Menyehatkan Otot.
  • Mencegah Penyakit.
  • Mempercantik Kulit.
  • Membersihkan Arteri.
  • Membantu Memperbaiki Pernafasan.

Demikianlah informasi mengenai Pengertian Senam Aerobik, Sejarah, Manfaat Aerobik & Jenisnya. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *